Spear Phishing

Simulasi serangan siber yang sangat realistis dan pelatihan kesadaran keamanan untuk menguji ketahanan dan kewaspadaan seluruh karyawan. Pelatihan spear phishing dari Horangi Cyber Security menyorot detail yang digunakan pelaku kejahatan guna mengecoh manusia, bagian terlemah dari postur keamanan semua perusahaan.

Apa itu Spear Phishing?

Sebagai teknik rekayasa sosial (social engineering) yang paling banyak digunakan saat ini, serangan spear phishing mengecoh manusia agar mereka melakukan tindakan yang diinginkan penyerang. Horangi Cyber Security menyediakan pelatihan khusus spear phishing bagi perusahaan, guna mengedukasi karyawan tentang ancaman siber yang sering terjadi dan agar mereka selalu waspada setiap saat.

Hanya skenario spear phishing terkustomisasi dan orisinil yang selalu jadi andalan

Sebelum menggelar pelatihan, tim ahli Horangi Cyber Security melakukan riset menyeluruh terhadap sumber publik dan informasi dari dalam untuk membantu perusahaan memperkuat lapisan keamanan. Horangi menggunakan contoh phishing biasa yang memprioritaskan kemudahan ketimbang efektivitas. Sebaliknya, konsultan Horangi mengadopsi pola pikir lawan yang canggih (yaitu ancaman persisten tingkat lanjut, atau APT). Para pelaku spear phishing biasanya menggunakan banyak sumber daya guna memastikan serangannya efektif dan dapat membobol perimeter sebuah perusahaan.

Kondisikan disipilin siber perusahaan Anda dengan keahlian white hat hacking dari Horangi

Dengan tim penguji penetrasi terakreditasi CREST dan berkualifikasi CISO, keahlian kami di bidang keamanan ofensif dan intelijen sumber terbuka (OSINT) memungkinkan pelanggan kami untuk memanfaatkan metodologi spear phishing Horangi yang unik. Konsultan Horangi selalu mengikuti tren social engineering dan vektor serangan terkini sehingga serangan yang kami lakukan kepada pelanggan akan menghasilkan indikasi nyata tentang ketahanan dan kesadaran mengenai cyber security di perusahaan mereka.

Pendekatan berbasis risiko dan berorientasi hasil untuk meningkatkan postur keamanan Anda

Horangi tidak hanya menyediakan hasil sederhana dari simulasi spear phishing. Horangi mengumpulkan data, termasuk respons defensif dari “blue team”, log server, dan solusi keamanan terkait. Horangi selanjutnya menghadirkan seorang ahli dari topik tertentu dalam fase pelaporan untuk memaparkan wawasan mendetail yang dapat membantu manajemen senior dan pemangku kepentingan menemukan area kekurangan dari faktor manusia.  Kemudian, Horangi bekerjasama dengan pelanggan untuk mencegah risiko melalui strategi keamanan yang dibutuhkan.

Hubungi tim ahli Horangi sekarang.

Jika organisasi Anda memiliki kebutuhan spear phishing, silakan lengkapi formulir di bawah untuk meminta penawaran dari konsultan keamanan ternama kami.

Lihat Layanan Horangi Lainnya